on Jumat, 14 Februari 2020
MANGGA ARUMANIS


Mangga Arumanis (Mangifera indica) merupakan varietas mangga asli dari Indonesia, yaitu dari daerah Probolinggo, Jawa Timur. Jenis ini merupakan salah satu mangga unggulan. Mengenai asal – usul nama mangga ini, karena saat mangga ini matang, aroma buahnya harum dan rasanya yang manis, maka dari itu dinamakan Arumanis.

Buahnya berbentuk jorong, berparuh sedikit dan ujungnya meruncing. Pangkal buah berwarna merah keunguan sedangkan bagian lainnya berwarna hijau kebiruan. Kulitnya tidak begitu tebal, berbintik-bintik kelenjar berwarna keputihan dan ditutupi lapisan lilin. Daging buahnya tebal, berwarna kuning, lunak, tak berserat dan tidak begitu banyak mengandung air dan mempunyai rasa manis yang tak diragukan lagi. Tidak hanya di pasaran lokal saja mangga Arumanis digemari juga dimancanegara. Panen besar biasanya jatuh di bulan September s/d Oktober. Produktivitasnya cukup tinggi dapat mencapai 55 kg/pohon saat mangga berusia 5 tahun dari bibit okulasi.

Perawatan mangga Arumanis, antara lain:
>Penyiangan : Penyiangan tanaman mangga dilakukan dengan membersihkan rumput/gulma yang ada di sekitar pangkal pohon mangga.
>Penggemburan : Usahakan agar tanah di sekitar pangkal batang pohon mangga gembur, dengan cara dicangkul tapi jangan terlalu dalam dikhawatirkan nanti mata cangkul tersebut terkena akar tanaman.
>Pemupukan: Tujuan dari pemupukan ini yaitu agar pohon dapat tercukupi kebutuhan nutrisinya, yaitu bisa menggunakan pupuk organik maupun anorganik.
>Pemangkasan : Tujuan dari pemangkasan ini yaitu untuk membentukan tajuk pohon yang baik sehingga produktivitas pohon semakin meningkat.

0 komentar:

Posting Komentar